Kali ini kami akan membahas sejarah singkat dari game first person shooter (fps) terbaik sepanjang masa bernama call of duty. Game franchise besutan dari Activision ini pertama kali dirilis pada tahun 2003 silam.
Hingga kini tim pengembang game tersebut terus melakukan inovasi pada permainan yang bergenre fps tersebut. Mereka telah merilis lebih dari sekitar 16 seri utama dan 44 seri game spin-off. Saingan berat dari game Call of Duty adalah Medal of Honor.
Pada tahun 2003, Call of Duty pertama kali muncul dengan permainan bersetting pada saat perang dunia kedua. Seri ini dirilis hanya untuk versi konsol PlayStation saja. Call of duty dinobatkan sebagai game shooter pertama terlaris di Amerika dengan tingkat penjualan hingga 400 juta kopi. Fantastis!!
Penasaran ingin tahu urutan dari seri game ini ? Nah, kami akan membeberkan urutannya beserta penjelasan singkatnya.
- Call of Duty
Seri perdana yang dirilis dari developer Infinity Ward 29 Oktober 2003. Berlatar belakang PD2 dari perspektif Inggris, Uni Soviet serta Amerika. Game yang dapat dimainkan secara solo ataupun multiplayer secara fps ini mengedepankan konsep simulasi tempur sebenarnya membuat game tersebut terlihat realistis dan berbeda di jamannya. Game ini hadir untuk Platforms: Microsoft Windows, PlayStation hingga Xbox.
- Call of Duty 2
Sukses dengan seri perdana-nya, seri selanjutnya kembali dirilis pada 25 Oktober 2005. Dengan latar belakang yang sama yakni PD2 dan masih dengan persepektif yang sama pula dengan seri sebelumnya. Namun, di seri ini terdapat perbedaan. Yakni, pemain dapat berjongkok, tiarap dan lebih kerennya bisa menukar senjata dengan senjata yang ditemukan dimanapun.
- Call of Duty 3
Call of Duty 3 memiliki konsep mode permainan yang berbeda. Dirilis pada 7 November 2006. Hadir pada platform konsol Playstation 2, Playstation 3, Wii, Xbox serta Xbox 360. Kali ini pihak Treyarch dipercaya sebagai pengembangnya.
- Call of Duty 4 : Modern Warfare
Di seri ini sudah tidak lagi bersetting PD2, namun lebih ke perang modern. Dirilis tahun 2007 untuk Platforms: PlayStation 3, PlayStation 4, Xbox 360, Xbox One, Nintendo Wii, Nintendo DS, Microsoft Windows, OS X. Segi cerita mengambil konflik antara negara adidaya Amerika, Inggris, Rusia hingga Timur Tengah.
- Call of Duty : World at War
Call of Duty : World at War merupakan seri kelima dirilis tahun 2008 bersetting ke PD2 lagi. Ini merupakan cikal bakal seri spin-off dari serial Call of Duty: Black Ops. Terdapat mode permainan yang unik disini, yakni zombie mode.
- Call of Duty : Modern Warfare 2
Seri ke 6 hadir kembali dalam bentuk perang modern dari lanjutannya di seri Call of Duty 4 : Modern Warfare. Bedanya di seri ini terdapat 3 mode permainan, salah satunya bernama Spec Ops. Dalam mode permainan tersebut, pemain dituntut menjalankan serangkaian misi yang terpisah.
- Call of Duty : Black Ops
Call of Duty : Black Ops adalah sekuel dari Call of Duty: World at War. Cerita konflik yang disuguhkan di seri game ini berlatar belakang era Perang Dingin. Antara Uni Soviet, Laos, Vietnam dan Kuba. Di seri ini karakter pemain dapat berinteraksi dengan karakter lainnya di dalam game dengan fitur interaktif yang disediakan pihak pengembang.
Hingga sekarang pihak Activision masih terus menerus mengembangkan seri game ini dari segi mode permainan hingga grafisnya yang dari waktu ke waktu semakin terlihat realistis. Terakhir seri game ini berjudul Call of Duty: Warzone Mobile.